Untuk meningkatkan performa dan kinerja mobil, maka pemilik kendaraan membutuhkan bengkel tune up. Ada beberapa bengkel yang andal untuk melakukan tune up di Jawa Timur.
Servis tune up mobil menjadi salah satu solusi ketika performa mobil mulai menurun dibanding sebelumnya. Tune up secara berkala meliputi pemeriksaan di seluruh bagian komponen mesin agar bisa mengetahui sumber permasalahannya. Tidak semua bengkel menyediakan servis tune up, sehingga dibutuhkan rekomendasi bengkel khusus.
Rekomendasi Bengkel Tune Up di Jawa Timur
Untuk mengembalikan performa mobil yang sudah dikendarai cukup lama, dibutuhkan servis tune up di tempat yang tepercaya. Berikut adalah rekomendasi bengkel tune up di Jawa Timur.
1. Bengkel Mobil Mardiono
Bengkel Mobil Mardiono menyediakan servis tune up dengan berbagai mesin canggih dan teknisi berpengalaman. Tidak hanya menyediakan servis tune up, bengkel ini juga melayani perbaikan mesin, understeel, scanner, matic, dan ganti oli.
Lokasinya berada di Jl. Perum Beringin Indah Nomor D-19, Beringinbendo, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61257. Bengkel ini buka setiap hari pukul 08.00-17.00.
2.Bengkel Harris Mobil Surabaya
Jika Anda mencari bengkel tune up di area Kendangsari, maka Bengkel Harris Mobil Surabaya adalah pilihan yang tepat. Bengkel ini melayani perbaikan kendaraan otomotif, mulai dari servis AC mobil, spooring, hingga tune up.
Bengkel ini beralamat di Jl. Raya Kendangsari No.21, Kendangsari, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Surabaya, Jawa Timur 60292. Jam bukanya adalah sebagai berikut:
-
Senin-Jumat: pukul 08.30-17.00.
-
Sabtu: pukul 08.00-15.30.
-
Minggu: tutup.
3. Gundul Speed
Selain melayani servis tune up pada mobil, ternyata Gundul Speed juga melayani reparasi sepeda motor. Bengkel ini cukup berpengalaman dalam melakukan servis pada komponen mesin mobil. Lokasi bengkel ini berada di Jl. Raya Tenggilis D-16 60292, Surabaya, Jawa Timur 60292 dengan jam buka 24 jam setiap hari Sabtu-Kamis.
4. OtoXpert Surabaya Rungkut
Apabila Anda sedang mencari bengkel mobil tune up yang tepercaya di daerah Rungkut, Surabaya, maka OtoXpert Surabaya Rungkut bisa menjadi pilihan. Bengkel ini juga melayani ganti oli, aki, ban, rem, servis berkala, tune up, dan spooring.
Bengkel ini berada di Jl. Rungkut Madya Nomor 151, Rungkut Kidul, Kecamatan Rungkut, Surabaya, Jawa Timur 60293. Jam bukanya adalah sebagai berikut:
-
Selasa-Sabtu: pukul 08.00-18.00.
-
Minggu: pukul 08.00-16.00.
-
Senin: tutup.
5. Bengkel Mobil FT Garage Medokan Asri
Bengkel yang dikategorikan sebagai tempat perbaikan otomotif ini cukup andal dalam melakukan servis tune up mobil. Bengkel yang berada di Jl. Medokan Asri Tengah No.66, Medokan Ayu, Kec. Rungkut, Surabaya, Jawa Timur 60295 ini beroperasi dengan jam sebagai berikut:
-
Selasa-Jumat: pukul 08.00-17.00.
-
Sabtu: pukul 08.00-16.00.
-
Minggu: tutup.
Itulah beberapa bengkel tune up di Jawa Timur yang menyediakan jasa perbaikan komponen mesin pada mobil. Jika performa mesin kendaraan mulai menurun, segera lakukan servis tune up agar kinerjanya membaik dan dapat dikendarai dengan aman dan nyaman.
Belum ada komentar, tambahkan komentar anda.