Pada era yang sudah serba modern ini, mobilitas di lapangan tidak hanya diperuntukkan bagi kaum laki-laki saja. Kini para perempuan pun membutuhkan sarana penunjang untuk bepergian. Contoh sarana penunjang ini adalah motor yang cocok untuk remaja wanita, karena bodinya yang ringan dan nyaman.
Karena jenis motor sekarang sudah sangat bervariasi, maka akan ada begitu banyak pilihan motor yang bisa dikendarai remaja wanita. Kendati demikian, desain yang feminin dan lembut cenderung lebih cocok untuk kaum perempuan.
Rekomendasi Motor yang Cocok untuk Remaja Wanita
Pada masa kini banyak wanita yang menginginkan motor yang mudah dikendarai. Selain bodi yang ringan dan nyaman, kemudahan dalam berkendara juga menjadi pertimbangan dalam memilih motor. Maka dari itu, simak sejumlah rekomendasi motor yang cocok untuk remaja wanita berikut ini.
1. Honda Vario 160 CBS
Sepeda motor produksi Honda ini bisa membuat pengendaranya terlihat elegan. Selain itu, Honda Vario 160 CBS ini juga memberikan kemudahan dalam berkendara.
Motor ini dibekali tipe mesin 4 tak yang mampu menghasilkan daya hingga 11,3 KW/8500 rpm. Tak hanya itu, motor ini juga dilengkapi USB Charger in Console Box.
2. Honda Scoopy
Jika Anda ingin mengendarai motor dengan bentuk yang feminin, maka Honda Scoopy adalah pilihan yang tepat. Motor ini dilengkapi tipe mesin 4 tak, SOHC berpendingin udara, dan eSP.
Daya maksimal yang dihasilkan oleh jenis motor ini adalah 8,7 PS/7500 rpm. Banyak pilihan warna yang disediakan, sehingga bisa dipilih sesuai selera calon pengendaranya.
3. Yamaha Fino
Motor selanjutnya yang cocok untuk remaja wanita adalah Yamaha Fino. Motor ini dilengkapi dengan tipe mesin 4 tak dan 2 Valve SOHC silinder tunggal yang pastinya meningkatkan pengalaman berkendara lebih nyaman.
Pada motor ini sudah disematkan berbagai teknologi canggih dari Yamaha yang membuatnya semakin nyaman dikendarai.
4. Honda BeAT FI
Honda BeAT FI ini menjadi motor matic yang banyak dikendarai kaum wanita, karena tampilannya yang simpel, feminin, dan bagus.
Selain itu, motor ini dilengkapi dengan tipe mesin 4 langkah dan OHC berpendingin udara, sehingga mampu menghasilkan daya 6,27 KW/8000 rpm.
5. Vespa Primavera 150 i-get ABS
Berbeda dengan yang lain, Vespa Primavera 150 I-Get ABS ini memiliki bodi klasik yang kuat dan kokoh.
Motor ini hadir dengan mesin sebesar 154,8 cc, yang meningkatkan ketangguhan dan keamanannya. Vespa ini tergolong kuat dan cocok untuk dipakai berkendara oleh kaum wanita.
Demikian berbagai rekomendasi motor yang cocok untuk remaja wanita. Selain menawarkan bodi yang ringan, motor-motor di atas juga hadir dengan kemudahan dalam berkendara.
Belum ada komentar, tambahkan komentar anda.