Harga Throttle Body Motor Terbaru 2024, Pemilik Sepeda Motor Wajib Tahu

Throttle body adalah salah satu komponen penting yang ada di sepeda motor. Apabila throttle body rusak, maka penting untuk segera menggantinya. Oleh karena itu, harga throttle body motor terbaru penting untuk diketahui agar bisa menyiapkan bujet dengan tepat.    

 

Throttle body dapat ditemukan pada motor injeksi, yang berfungsi untuk mengatur jumlah udara yang masuk ke ruang bakar. Biasanya hal ini terjadi saat pengendara mengoperasikan throttle valve melalui throttle grip

 

Sebagai salah satu komponen mesin penting dalam kendaraan, khususnya sepeda motor, maka perawatan yang rutin perlu dilakukan oleh setiap pemilik kendaraan bermotor. Apabila terjadi kerusakan, maka throttle body perlu diganti agar motor tetap bisa dikendarai dengan lancar dan aman.  

Harga Throttle Body Motor Terbaru 2024 

Setiap sepeda motor memiliki jenis throttle body yang berbeda. Jadi, Anda wajib mengetahui jenis throttle body yang sesuai dengan sepeda motor yang dimiliki serta harga throttle body tersebut. Tidak hanya itu, terdapat beberapa ukuran yang perlu disesuaikan dengan jenis sepeda motor. 

 

Throttle body juga memiliki harga yang bervariasi, tergantung merek dan jenis kendaraannya. Agar Anda bisa menyesuaikan bujet dengan jenis throttle body yang akan dibeli, berikut adalah daftar harga throttle body motor terbaru yang bisa dijadikan sebagai referensi:

 

  1. Honda Vario 125: mulai dari Rp969.500

  2. Honda Vario 160: mulai dari Rp620.000

  3. Honda BeAT eSP: mulai dari Rp472.000

  4. Honda BeAT Sporty: mulai dari Rp297.000

  5. Honda Genio: mulai dari Rp350.000

  6. Honda Scoopy: mulai dari Rp978.000

  7. Honda PCX 150: mulai dari Rp750.000

  8. Honda PCX 160: mulai dari Rp600.000

  9. Honda ADV: mulai dari Rp800.000

  10. Honda Supra 125: mulai dari Rp344.500

  11. Honda New CBR150R: mulai dari Rp781.000

  12. Yamaha Mio M3: mulai dari Rp439.000

  13. Yamaha Mio J: mulai dari Rp850.000

  14. Yamaha Aerox: mulai dari Rp850.000

  15. Yamaha NMAX: mulai dari Rp850.000

  16. Yamaha Vixion: mulai dari Rp467.000

  17. Yamaha Fazzio: mulai dari Rp699.900

  18. Yamaha Freego: mulai dari Rp489.000

  19. Yamaha Jupiter Z1: mulai dari Rp517.000

  20. Suzuki Nex: mulai dari Rp830.000

  21. Suzuki Satria FU 150: mulai dari Rp390.000

  22. Suzuki GSX R150: mulai dari Rp635.000 

 

Perlu diketahui bahwa harga di atas merupakan harga yang ada di pasaran dan bisa terdapat perbedaan antara toko satu dan yang lainnya. Selain membelinya sendiri, Anda juga bisa mendapatkan throttle body di bengkel resmi. Di bengkel resmi juga tersedia jasa servis untuk memudahkan penggantian throttle body di berbagai sepeda motor. 

 

Setelah tahu harga throttle body motor terbaru, maka pengendara bisa menyiapkan bujet apabila sepeda motor mengalami kerusakan. Penggantian throttle body bisa dilakukan di bengkel tepercaya agar hasilnya baik dan motor bisa kembali dikendarai dengan aman dan nyaman.