Motor modern sudah dilengkapi dengan pendeteksi kerusakan otomatis sehingga bisa segera dilakukan perbaikan. Kode kerusakan Honda disebut MIL, yaitu Malfunction Indicator Lamp. Kode MIL bermacam-macam dan perlu diketahui pemilik agar motor mendapatkan perbaikan yang sesuai.
Kode MIL membuat pemilik bisa memperkirakan kerusakan yang terjadi serta kesiapan dana dan waktu untuk perbaikannya. Sayangnya, tak semua pemilik motor paham mengapa ada lampu berkedip di dekat speedometer. Bahkan banyak yang mengira itu merupakan tanda bahwa motor sedang dialiri listrik ketika kunci kontak diputar.
Fungsi Kode MIL pada Motor Honda
Dikutip dari laman www.astra-honda.com, fitur MIL disediakan untuk memberikan informasi tentang kinerja PGM-FI pada pengendara.
PGM-FI adalah singkatan dari Programed Fuel Injection). PGM-FI merupakan sistem injeksi pada motor Honda untuk mengontrol sistem suplai bahan bakar secara elektronik sehingga memberikan jumlah yang optimal sesuai dengan kebutuhan.
Cara Membaca Kode Kerusakan Honda (MIL)
Jika motor dinyalakan, lampu indikator MIL akan menyala lalu mati. Tapi jika ada kerusakan atau masalah pada sistem injeksi, MIL akan berkedip sesuai dengan kode kerusakannya sampai diperbaiki. Kode MIL tersebut akan disimpan dalam memori ECM (Engine Control Module). Lampu indikator tersebut berwarna oranye dan berada dekat speedometer.
Ada 2 jenis kedipan fitur MIL, yaitu:
-
Kedipan panjang selama 1,3 detik. 1 kedipan panjang sama dengan 10 kedipan pendek.
-
Kedipan pendek selama 0,3 detik.
Contoh:
Terjadi 2 kedipan panjang dan 1 kedipan pendek, berarti ada 21 kali kedipan. Ini berarti ada masalah pada sensor O₂.
Daftar Kode MIL untuk Mendeteksi Kerusakan pada Motor Honda
Berikut kode kerusakan Honda atau MIL yang terdiri dari jumlah kedipan dan letak kerusakannya, yaitu:
-
1 kali: sensor MAP (Manifold Absolute Pressure
-
7 kali: sensor EOT (Engine Oil Temperature) atau ECT (Engine Coolant Temperature)
-
8 kali: sensor TP (Throttle Position)
-
9 kali: sensor IAT (Intake Air Temperature)
-
11 kali: sensor VS (Vehicle Speed)
-
12 kali: injektor
-
21 kali: sensor O₂ (Oksigen)
-
29 kali: rangkaian IACV (Intake Air Control Valve)
-
33 kali: ECM (Engine Control Module)
-
52 kali: sensor CKP (Crankshaft Position)
-
54 kali: sensor BAS (Bank Angle Sensor)
-
67 kali: Front Wheel Speed Sensor pada PCX 160
-
86 kali: Speedometer pada PCX 160
-
91 kali: Coil Ignition Primary Circuit Malfunction pada PCX 150, ADV 150 dan PCX 160.
Kedipan 91 kali bukan berarti lampu indikator berkedip 91 kali, melainkan terjadi 9 kali kedipan panjang dan 1 kali kedipan pendek. Perhatikan cara membaca kode MIL di atas.
Memahami berbagai fitur yang ada di motor yang dimiliki membantu mengetahui masalah yang terjadi, apakah bisa diperbaiki sendiri atau harus mengambil daftar antri di bengkel resmi. Kode kerusakan Honda atau MIL membantu pemeliharaan motor agar cepat mengetahui adanya masalah dan segera mendapat perbaikan sebelum merembet ke bagian lain dari motor tersebut.
Belum ada komentar, tambahkan komentar anda.