Oli yang Bagus untuk Nmax, di Sini Daftarnya!

Pemilik motor memang seharusnya memilih oli yang bagus untuk Nmax yang dimilikinya. Pasalnya, hal ini akan dapat membuat pengalaman berkendara juga baik dan lancar.

Oli memang merupakan bagian penting dari kendaraan, tak ketinggalan untuk Yamaha Nmax. Tanpa oli—terutama yang berkualitas bagus—mesin motor akan bekerja terlalu keras dan akan cepat rusak. Itulah juga mengapa oli harus diganti secara rutin, sesuai petunjuk dari pabrik kendaraannya demi tetap merawat mesin secara optimal.

Tentang Nmax

Nmax sendiri merupakan salah satu jenis motor yang kian digemari. Desainnya sendiri cukup besar, sehingga lebih nyaman dikendarai. Apalagi tapak bannya memang lebih besar dibandingkan motor sejenisnya, sehingga lebih mudah dipakai untuk berkendara di jalanan yang banyak tikungannya.

Untuk segala jenis merek motor, pemilihan produk oli harus disesuaikan dengan kebutuhan motornya, bukan sekadar mahal atau murah. Begitu juga ketika Anda memilih oli yang bagus untuk Nmax. 

Fungsi oli pada Nmax—seperti halnya pada kendaraan bermotor lainnya—antara lain untuk melumasi dan melindungi komponen mesin yang saling bergesekan, membersihkan mesin dari kotoran logam, dan menjaga suhu mesin agar tetap dingin. Selain itu, oli mesin juga berfungsi sebagai penyerap getaran, sehingga membuat suara mesin kendaraan menjadi lebih halus.

Oli yang Bagus untuk Nmax

Oli mesin Nmax harus diganti secara berkala, sesuai petunjuk pabrik motor, agar performanya tetap optimal. Berikut beberapa pilihan produk oli yang bagus untuk Nmax.

  • X-TEN Double Ester Premium Sport 1L, dengan harga Rp 105.000. Oli premium untuk motor sport. Kelebihannya, double ester yang membuat motor enteng dan tahan lama. 

  • Untuk motor sport matic, untuk performa terbaik, gunakan X-TEN Double Ester Matic 10W40, yang di Planet Ban dijual seharga Rp 95.000

  • X-TEN Double Ester Matic 10W30

  • X-TEN Super Max Matic

  • X-TEN Double Ester Premium Sport 0.2L

Nah, itu dia deretan pilihan oli yang bagus untuk Nmax. Semoga bisa membantu Anda memilih oli yang paling tepat untuk kendaraan Anda.