Melakukan cek fisik kendaraan secara berkala adalah bentuk investasi kecil, tetapi sangat besar manfaatnya untuk kinerja dan keamanan kendaraan. Cek fisik kendaraan dapat dilakukan dengan beberapa langkah pemeriksaan sederhana.
Dengan beberapa langkah tersebut, pemilik kendaraan dapat memastikan kondisi kendaraan apakah siap untuk digunakan berkendara dengan optimal, efisien, dan aman. Selain itu, pengecekan ini juga bermanfaat untuk menjaga keamanan pengguna jalan lainnya.
Pentingnya Cek Fisik Kendaraan secara Berkala
Dikutip dari ojs.unida.ac.id, cek fisik kendaraan adalah salah satu prosedur yang harus dilakukan pemilik kendaraan bermotor yang akan melakukan mutasi atau balik nama.
Selain itu, pengecekan fisik juga sangat bermanfaat untuk menjaga performa dan keamanan kendaraan. Inilah penjelasan lebih lanjut tentang pentingnya cek fisik kendaraan:
1. Memberi Keamanan bagi Para Pengguna Jalan
Sebelum melakukan perjalanan, cek fisik kendaraan adalah langkah yang sudah pasti diperlukan untuk menjaga keselamatan dan keamanan para pengguna jalan. Tentu langkah ini adalah kunci keselamatan, baik untuk pengemudi maupun penumpang.
Pemeriksaan secara berkala di setiap bagian kendaraan, seperti: ban, lampu, rem, dan sistem keamanan kendaraan dapat mengurangi risiko terjadinya kecelakaan akibat kerusakan teknis pada kendaraan.
2. Menjadi Langkah Preventif
Pengecekan fisik kendaraan secara teratur juga berfungsi untuk membentuk pemeliharaan pada kendaraan secara preventif. Tentu ini bertujuan agar mencegah terjadinya kerusakan parah di kemudian hari pada kendaraan.
Pemeliharaan secara preventif dapat mendeteksi masalah kendaraan sejak awal sebelum lebih parah, sulit untuk diperbaiki, dan juga menimbulkan biaya yang lebih besar.
3. Optimalisasi Performa Kendaraan
Untuk mengoptimalkan performa kendaraan, periksa sistem penggerak kendaraan, sistem suspensi, dan komponen penting lainnya di kendaraan guna memastikan kendaraan dapat beroperasi optimal.
Tentu dampak dari pemeriksaan ini adalah efisiensi daya tarik kendaraan, bahan bakar, dan kenyamanan bagi pengendara.
Langkah Cek Fisik Kendaraan
Berikut adalah sejumlah langkah yang perlu dilakukan untuk cek fisik kendaraan:
1. Periksa Rem
Memeriksa rem kendaraan adalah langkah pertama yang harus dilakukan. Cek ketebalan kampas rem kendaraan, sistem kebocoran di rem, dan tentunya fungsi rem apakah bekerja secara optimal atau tidak.
2. Periksa Ban dan Tekanan Udara
Lakukan pemeriksaan secara menyeluruh pada ban dan tekanan udara untuk mengetahui tingkat keausan dan apakah tekanan udara sudah sesuai rekomendasi pabrik atau belum.
3. Periksa Sistem Pengapian
Pemeriksaan ini dilakukan dengan mengecek sistem busi sebagai pusat pengapian di mesin kendaraan. Pemeriksaan ini mencakup komponen busi, kabel busi, dan komponen pengapian lainnya di busi dalam kondisi baik.
4. Periksa Sistem Pendingin Mesin Kendaraan
Cek level cairan pendingin pada mesin untuk mengetahui juga ada atau tidaknya kebocoran di sistem pendingin mesin kendaraan.
Demi keselamatan saat berkendara, lakukan cek fisik kendaraan secara berkala. Apabila timbul kerusakan sekecil apa pun, maka segera lakukan upaya penanganan. Selain itu, konsultasikan juga dengan mekanik yang lebih paham tentang mesin kendaraan guna meningkatkan kenyamanan dan keamanan saat berkendara.
Belum ada komentar, tambahkan komentar anda.