Perbedaan R15 Lama dan Baru

Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), meluncurkan All New Yamaha R15, seri motor sport premiumnya. All New R15 ini merupakan versi baru dari Yamaha R14 yang diluncurkan pada tahun 2014. Apa perbedaan R15 lama dan baru? 

Yamaha R15 merupakan rangkaian dari R series design. Yamaha R series merupakan motor super sport yang menggunakan rangka delta box yang kokoh dan arm belakang yang menggunakan aluminum sehingga bobot motor lebih ringan. Desain yang futuristik terlihat dari body samping yang runcing ditambah lampu LED di depan dan belakang. 

Kekuatan dari Yamaha R15 series ini pada teknologi Variabke Velve Actuation (VVA) dan teknologi Assist dan Slipper Cluct, sehingga mesin 155cc LC4V ini lebih bertenaga dan irit bahan bakar.  Dengan performa kendaraan yang maksimal, sensasi mengendarai motor ini seperti MotoGP. 

Perbedaan R15 lama dan baru

terletak pada grafis dan warna motor. Jika R15 lama, warna motor tersedia kuning, biru, dan biru/hitam, All New R15 tahun 2018, pada tahun 2021 ada pilihan Mettalic Blue, Matte Silver, dan Matte Black. Grafis baru pada R15 new yaitu front suspension up side down warna emas. Perbedaan lainnya, yaitu R15 baru seperti motor gede (moge) dengan desain yang lebih kokoh dan lebih sporty.

Yamaha meluncurkan series R desain pada tahun 2014, lalu di tahun 2018 memperbarui desain, dan di tahun 2021, memperbarui warna baru pada All New R15 series tahun 2018. 

Desain R Series sporty dengan lampu utama yang tajam, bodi belakang yang runcing dan ramping, serta fairing aerodinamis yang kekar. 

Yang mengesankan, kedua lampu (depan dan belakang) menggunakan teknologi LED sehingga cahaya lebih terang, hemat energi, dan pastinya lampu lebih tahan lama. Ditambah Hazard Lamp yang berfungsi sebagai penanda kondisi darurat yang bisa dialami pengemudi motor sporty ini. 

Untuk speedometer, All New R15 multifungsi, yaitu full digital speedometer dan shift timing light. Tak heran, jika speedometer lebih informatif, dan mudah terlihat.  Yang membuat series ini semakin premium pada suspension yaitu upside down front suspension sehingga handling lebih sempurna, yang membuat motor jadi lebih stabil, dan gagah.  

Dengan ban super lebar berukuran depan 100/80 -17, belakang 140/70 – 17, sehingga pengemudi merasakan kestabilan saat berkendara. Perlu diketahui juga, disc brake depan dengan diameter piringan cakram 282 mm, menjadikan pengereman lebih optimal.  

Yamaha All New Series R15 ini diakui kualitas dengan penghargaan sebagai Best of Sport 150 cc Fairing dari otomatif Award dan GridOto Award. Tak heran, karena R15 merupakan motor sport premium dengan teknologi canggih dan best performance yaitu mesin 155cc LC4V dengan VVA. Motor dengan kapasitas mesin 155cc, 6 percepatan, 4 katup yang dilengkapi dengan Variable Valve Actuation sehingga torsi merata di setiap putaran mesin dengan pendingin cairan sehingga suhu mesin menjadi stabil dan optimal. 

Dengan diluncurkannya warna baru di tahun 2021, perbedaan R15 lama dan baru, hanya terletak pada variasi warna. Dan, warna baru ini hanya diluncurkan untuk pasar Indonesia.