Yamaha Nmax Turbo: Spek, Kelebihan, Kekurangan & Harganya

 

Sumber : Tirto

Nmax menjadi produk motor matic andalan dari Yamaha. Yamaha pun telah meluncurkan total 3 generasi Nmax di Indonesia, dan yang terbaru adalah Yamaha Nmax Turbo yang baru saja meluncur pada tahun 2024.

Tertarik untuk membeli motor matic andalan terbaru dari Yamaha ini? Simak informasi lengkap terkait spesifikasi dan harga pasarannya dulu, yuk!

Sumber : Kompas

Spesifikasi Yamaha NMax Turbo

Nmax Turbo menawarkan spesifikasi mesin canggih dari Yamaha. Motor ini menggunakan mesin 155cc Blue Core 4 valve SOHC VVA. Selain itu, mesin tersebut juga disertai dengan teknologi Yamaha Electric Continuously Variable Transmission (YECVT) yang memberikan sensasi berkendara ala 'turbo'.

Ditambah lagi, motor ini memiliki rasio kompresi sebesar 11,6:1 dan teknologi fuel injection yang ramah bahan bakar. Jadi, kemampuannya cukup andal, dengan torsi maksimum sebesar 14,2 Nm pada 6.500 rpm dan daya maksimum 11,3 kW pada 8.000 rpm.

Pada bagian rangka, kamu bisa menemukan jenis rangka motor underbone dengan dukungan suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang unit swing. Sistem pengeramannya memakai rem hidrolik single disc secara menyeluruh. Selain itu, bodi motor pun terlihat gagah, dengan tinggi mencapai 770 mm.

Nah, Yamaha Nmax Turbo cocok untuk kamu gunakan ketika melakukan perjalanan jauh. Kapasitas tangki bahan bakarnya sangat banyak, mencapai 7,1 liter. Ditambah lagi, konsumsi bahan bakar motor ini juga hemat, sekitar 40 km per liter.

pilihan-oli-xten-dari-planetban

Kelebihan dan Kekurangan

Nmax Turbo mempunyai beberapa aspek yang menjadi kelebihan dan kekurangannya. Apa saja?

Kelebihan Nmax Turbo

Beberapa poin penting yang menjadi nilai plus Yamaha Nmax Turbo di antaranya adalah: 

  • Teknologi YECVT yang memudahkan pengaturan kecepatan. Teknologi ini memungkinkan adanya pengaturan Y-Shift dalam tiga tingkatan, yakni Low, Medium, dan High. Jadi, kamu bisa mengatur pemakaiannya ketika ingin melakukan akselerasi kecepatan secara instan.

Y-Shift menawarkan kenyamanan ketika berkendara. Dengan teknologi ini, kamu bisa merasa nyaman ketika melintasi jalur yang menanjak, menurun, maupun ketika ingin menyalip kendaraan. Terlebih lagi, Y-Shift juga berfungsi mengurangi kecepatan ketika menurun. 

  • Desain tampilan yang modern. Pemakaian lampu full LED dan menyatu mirip bentuk M membuat motor terlihat begitu menarik. Selain itu, kamu bisa menjumpai adanya DRL dan proyektor untuk lampu utama. Tak ketinggalan, desain lampu sein juga sudah menyatu. 

  • Dukungan Riding Mode. Terdapat dua mode berkendara yang bisa kamu gunakan, yakni S-Mode dan T-Mode. S-Mode jadi pilihan ketika kamu menggunakan Nmax Turbo untuk touring. Sementara itu, T-Mode merupakan mode berkendara untuk pemakaian harian. 

Kekurangan Nmax Turbo

Di waktu yang sama, kamu juga perlu memperhatikan beberapa aspek yang menjadi kekurangan dari Yamaha Nmax Turbo sebagai berikut:

  • Bobot yang sangat berat. Motor terbaru dari Yamaha ini mempunyai bobot mencapai 135 kg. Angka tersebut mengalami peningkatan dibandingkan Nmax generasi kedua yang hanya berbobot 130 kg untuk versi standar dan 132 kg untuk versi ABS.

  • Butuh teknisi khusus untuk servis YECVT. YECVT memiliki konfigurasi yang beda dengan CVT motor biasa. Oleh karena itu, proses pembongkarannya beda sehingga tidak bisa kamu bawa ke bengkel biasa. Perlu ada dukungan tool dan teknisi khusus untuk penanganannya. 

Harga Pasaran NMax Turbo

Dengan berbagai kelebihan dan kekurangan seperti yang telah disebutkan, bagaimana dengan harganya? Yamaha Nmax Turbo tersedia dalam dua tipe, yakni:

  • Turbo Tech Max Ultimate: Harga Rp45.405.000 dengan satu opsi warna magma black.

  • Turbo Tech Max: Harga Rp43.405.000 dengan satu opsi warna magma black.

Nah, itulah informasi lengkap terkait spesifikasi, kelebihan, kekurangan, serta harga pasaran Yamaha Nmax terbaru. Tertarik untuk memilikinya? Bisa terlihat makin gagah di jalanan!

servis-rasa-mesin-baru-di-planetban