Berapa Harga Servis Motor Rutin? Cari Tahu Estimasi Rinciannya di Sini!

Servis motor rutin adalah cara untuk menjaga performa motor tetap prima. Sebelum melakukan servis, penting untuk mengetahui harga servis motor rutin. 

 

Servis motor sendiri terbagi atas 2 jenis, yakni servis motor kecil dan servis motor besar. Servis motor rutin umumnya hanya membutuhkan servis kecil. Pasalnya, servis rutin akan menghindarkan motor dari kerusakan parah yang membutuhkan servis besar.   

Harga Servis Motor Rutin 

Harga servis motor rutin ditentukan oleh komponen apa saja yang perlu diperbaiki. Berikut adalah rinciannya. 

1. Ganti Oli Mesin  

Oli mesin merupakan pelumas yang juga berperan untuk menjaga dan mendinginkan motor. Idealnya, oli ini diganti setiap menempuh 2.000 km atau sekitar 2 bulan. 

 

Setiap merek oli memiliki kandungan masing-masing, sehingga tidak disarankan untuk gonta-ganti merek oli, karena akan meningkatkan risiko kerusakan.   

 

Disarankan untuk konsultasi terlebih dahulu kepada mekanik bengkel resmi untuk memilih oli yang tepat. Jenis oli mesin yang baik terbuat dari bahan dasar mineral dengan campuran mineral dan sintetis atau sintetis penuh.

 

Harga oli mesin cukup bervariasi, tergantung merek dan tipe motor yang dikendarai. Namun, umumnya berkisar antara Rp50.000-Rp150.000 per liter. 

2. Ganti Oli Gardan 

Khusus bagi pemilik motor matic, selain mengganti oli mesin, juga harus mengganti oli gardan. Berperan sebagai pelumas gir di dalam CVT, oli ini cenderung lebih awet daripada oli mesin. 

 

Dengan demikian, disarankan untuk mengganti oli gardan setelah menempuh 8.000 km. Namun, apabila sering terkena macet, disarankan untuk rutin mengecek oli gardan dan menggantinya lebih cepat. Harga oli gardan cukup terjangkau, yakni sekitar Rp20.000.  

3. Ganti Filter Udara 

Sesuai namanya, filter udara berfungsi untuk menyaring udara yang masuk ke pembakaran dan mencegah masuknya kotoran yang bisa merusak mesin.  

 

Ada 2 jenis filter udara, yakni filter udara basah yang ada di motor-motor baru dan filter udara bermodel busa yang ada di motor-motor lawas. 

 

Biaya ganti filter udara berbeda-beda tergantung kebijakan setiap bengkel. Namun, umumnya dibutuhkan Rp50.000 untuk mengganti filter udara.  

4. Ganti Kampas Rem 

Kampas rem sangat penting dalam keselamatan berkendara karena berperan untuk menekan piringan cakram, yang kemudian menghasilkan daya gesek untuk menghentikan putaran cakram.  

 

Disarankan untuk mengganti kampas rem jika ketebalannya mulai menipis dan bergesekan dengan tromol atau cakram. Hal ini akan terasa saat menarik rem. 

 

Biaya servis kampas rem berada di kisaran Rp50.000 untuk kampas rem depan dan Rp40.000 untuk kampas rem belakang.  

5. Cek Aki 

Aki merupakan penyimpan daya listrik yang berperan untuk menyalakan motor, lampu, klakson, dan aksesori lainnya. 

 

Ketika mesin motor sedang mati, aki motor yang normal berada di tegangan 12,3 - 12,6 V. Sementara saat sedang menyala, aki yang normal berada di tegangan 13,7 - 14,2 V. Apabila tegangannya di luar kisaran itu, maka aki kemungkinan besar perlu diganti. 

 

Selain itu, kondisi aki yang berkarat juga berisiko mengakibatkan kebocoran yang membahayakan perjalanan. Jadi, apabila ada karat, sebaiknya segera ganti aki. Harga aki baru sangat beragam, mulai dari Rp170.000 hingga Rp900.000. 

 

Di luar harga servis motor rutin di atas, akan ada biaya perbaikan yang diterapkan masing-masing bengkel. Jadi, siapkan dana lebih untuk membayar biaya perbaikan.